
Karena akademik merupakan kebutuhan seluruh mahasiswa
matkulku adalah sebuah web-based platform yang berisikan berbagai fitur untuk mahasiswa HME.
Kami harap ini bermanfaat buat kita semua CHAMP, karena ya sama2 tau aja lah akademik adalah prioritas kita di kampus (ya kan?) nah jadi ini boleh jadi referensi, motivasi, atau apapun. Dilihat2 doang juga gapapa kok, gaada salahnya hehe.
Kita tau ini masih banyak banget flaw dan kekurangan, so kita minta saran dari para CHAMP semua supaya bisa makin bagus lagi hehe.


CONTRIBUTORS
Umar Al Faruqi, Jabal Logian, Fakhri Ekaputra Surya, Andra Miftah, Dalta Imam, M. Rivandi Fadli, Farhan Hafiz, Musthofa Musyasyi, Immanuel Deo, Wisnu Adyatma, Alamson Soadamara, Edo Napitupulu, Justin Sitohang, Naufal Hamdan, I Made Dwi, Jaka Wahyu, Tessya R., Gabriel Dicky, Ivana F., Nadia Hasanah, Vincent Lukito, Djati Anwar, M Falih Akbar, Alvin, Hauzan Adi Wafi, Afif, Ahmad Habbie Thias, and many more.

Sambil ngobrol-ngobrol dengan beberapa anak HME, kami menemukan satu hal ini. Ternyata, beberapa mahasiswa belum tau nih cara ngitung IPK mereka. Akhirnya, ya jalanin aja ngambil matkul ini dan itu. Ada pula yang gak ngerti gimana prequisite dll, berkaitan dengan kapan harus ngambil lagi matkul ngulang. "Wah, kita harus bikin sesuatu yang bisa nyelesain masalah ini nih." cetus satu orang. "Hmmm, kita tambahin beberapa fitur lain deh, masa itu doang" timpal temannya. "Info-info tentang matkul2 kita sabi nih. Kan tiap mau PRS kan pada bingung tuh mau ngambil matkulnya dosennya siapa," kata orang satunya. "Iya ya, jadi info dari kating tuh bisa tersampaikan juga ke setelahnya terkait tips kuliahnya.", "Bener-bener, sabi broh."
SEBUAH CERITA

Satu langkah untuk pergerakan
Satu asa untuk konvergensi kebaikan

HME Petir merupakan sebuah badan otonom tidak resmi di HME ITB. Kita hanya berusaha mewujudkan kegelisahan-kegelisahan yang kerap terjadi namun belum ditemukan penyelesaiannya. Bukan hal besar kok, cuma hal-hal kecil yang kita yakin bermanfaat. Sepanjang tahun 2018, pada tanggal lima di setiap bulannya, HME Petir akan meluncurkan "PETIR"nya. Apabila kamu memiliki komentar, saran, pendapat, atau bahkan ingin ikutan kontribusi dan partisipasi, silahkan menghubungi CP di bawah. HME Petir sangat terbuka untuk kalian semua. Karena petir tak akan mati, ayo sama-sama terus kita nyalakan semangat menyebarkan kebaikan dan kebermanfaatan.